📌 Kualifikasi untuk Menjadi Member VIP
Untuk mendapatkan status Member VIP Voxstay, tamu harus memenuhi salah satu dari syarat berikut:
✅ Telah menginap di Voxstay minimal 30 kali (tidak harus berturut-turut) dalam 6 bulan terakhir, dibuktikan dengan data reservasi/riwayat check-in.
✅ Atau, melakukan pemesanan minimal 3 malam berturut-turut, total 30 malam akumulatif dalam 3 bulan terakhir .
✅ Atau, telah menginap bulanan sebanyak minimal 1 kali dan melakukan review positif di Google Maps atau TikTok/Instagram/Facebook dengan tag akun resmi Voxstay.
✅ Atau, mendapatkan rekomendasi khusus dari tim marketing Voxstay berdasarkan loyalitas & kontribusi.
🎁 Keuntungan Member VIP
Sebagai Member VIP Voxstay, Anda berhak mendapatkan:
Diskon spesial Rp5.000 / malam untuk semua tipe kamar.
100 Poin Loyalti setiap kali check-in(bisa ditukar hadiah atau diskon).
VIP Referral Bonus (Setiap tamu yang menginap atas rekomendasi Anda, Anda akan mendapatkan bonus 500 poin loyalty)
Akses prioritas saat ada promo flash sale atau event terbatas.
Souvenir eksklusif atau gift menarik saat stay minimal 7 malam sebagai Member VIP di periode tertentu.
Prioritas early check-in atau late check-out (tergantung ketersediaan kamar).
Prioritas untuk kamar dan pelayanan terbaik
⚠️ Ketentuan Tambahan
Keanggotaan bersifat pribadi dan tidak dapat dipindah-tangankan.
Hak istimewa tidak bisa dialihkan ke orang lain atau digabungkan dengan promo besar lainnya.
Masa berlaku VIP adalah 1 tahun, dapat diperpanjang otomatis bila syarat tetap terpenuhi.
Status VIP akan dievaluasi setiap 3 bulan, dan dapat dinonaktifkan jika tidak ada aktivitas menginap selama periode tersebut.
Voxstay berhak mengubah ketentuan sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.
Voxstay berhak mencabut status VIP jika terjadi pelanggaran aturan hotel.